MI Darussalam 01 Kartasura Sabet Juara I Lomba Pesta Siaga

Daftar Isi

KARTASURA, BABAD.ID | Stori Loka Jawa - Setelah absen beberapa tahun dari kegiatan Pesta Siaga, MI Darussalam 01 Kartasura, Sukoharjo, kembali menunjukkan tajinya. Sekolah di bawah naungan Lembaga Pendidikan Ma'arif NU ini berhasil meraih Juara I Lomba Pesta Siaga tingkat Kwartir Ranting (Kwarran) Kecamatan Kartasura.

"Waktu persiapan yang singkat tidak menyurutkan semangat latihan anak-anak di sela-sela pembelajaran," kata Kepala MI Darussalam 01 Kartasura, Nurul Hamidah, dalam siaran persnya, Minggu, 16 Februari 2025.

Nurul menjelaskan, tim Siaga Putri yang terdiri dari siswa kelas 3 dan 4, dengan rentang usia tidak lebih dari 11 tahun, telah berjuang luar biasa. Mereka menjalani latihan intensif selama kurang lebih 11 kali, termasuk latihan di rumah dan latihan privat membuat bola dari janur.

Baca Juga: LP Ma'arif NU PWNU Jawa Tengah: Rakerdin Zona 6 Hasilkan Rekomendasi untuk Peningkatan Kualitas Pendidikan

"Meski dengan drama kecil karena Pinru sakit sejak malam sebelum lomba dan tidak bisa mengikuti upacara pembukaan, alhamdulillah keberhasilan tetap menghampiri," ujarnya.

Kemenangan ini menambah catatan prestasi MI Darussalam 01 di awal tahun 2025. Wajah-wajah ceria dan bahagia terpancar dari tim Siaga Putri, para pembina, dan guru-guru.

"Selamat anak-anakku, tetap berlatih dengan semangat maksimal karena perjuangan belum berakhir. Kalian masih harus berlaga di tingkat kabupaten," pesan Nurul.

Baca Juga: Pengajian dan Istighosah Akbar LP Ma'arif NU Kradenan: Guru Harus Kompeten dan Mampu Jadi Panutan

Nurul juga menyampaikan harapan dan doanya agar tim Siaga Putri dapat kembali menorehkan sejarah untuk MI Darussalam 01 di tingkat kabupaten.

"Bismillah, meski dengan kondisi keuangan madrasah yang mengkhawatirkan karena BOS yang belum turun dan ada kemungkinan pemangkasan, mari tetap semangat untuk berjuang. Mohon doanya untuk kesuksesan di tingkat kabupaten," pungkasnya.***

babad.id | Stori Loka Jawa
babad.id | Stori Loka Jawa babad.id | Stori Loka Jawa merupakan media online berbasis multimedia dengan konten utama seputar seni, budaya dan sejarah Jawa. Babad.id juga membuka ruang opini kepada penulis lepas.

Posting Komentar